Senin, 24 Desember 2018

# Artikel

Tidak Kalah dari Jogja, Inilah 5 Destinasi Wisata Paling Menarik di Boyolali. Kamu Harus Tahu, Guys!

View Merapi dari Merbabu (Foto : Pinterest)

Kamu pernah melancong ke Boyolali? Yapt, Kabupaten yang terletak di Jawa Tengah ini memiliki pesona wisata yang tak kalah indah dengan Magelang maupun Yogyakarta, loh. Tercatat tidak kurang dari 50 tempat wisata alam yang menarik dari wilayah kabupaten yang luasnya sekitar seribu kilo meter persegi ini.
Ibu kota Kabupaten Boyolali terletak sekitar 25 km sebelah barat kota Surakarta, memiliki julukan kota Sapi dan Kota Susu. Tempat wisata di Boyolali didominasi dengan wisata alam yang masih asli seperti gunung dan perbukitan, air terjun, mata air alami, waduk, juga candi-candi. Berikut lima diantaranya:

1. Air Terjun Kedung Kayang

Air terjun Kedung Kayang berada di wilayah Kecamatan Selo, berjarak sekitar 30 km dari kota Boyolali. Harga tiket masuknya cuma 2500, loh! Yang menarik dari lokasi wisata ini adalah posisinya yang berada di antara gunung Merbabu dan Merapi. Obyek wisata air terjun lainnya di Boyolali adalah Air Terjun Semuncar di Kecamatan Ampel , Kedung Thileng di Kecamatan Boyolali dan Curug Juwangi di wilayah Kecamatan Juwangi.


2. Panorama Gunung Merapi dan Merbabu

Bagi pecinta alam, pendakian ke gunung Merbabu sangat mengesankan. Sebab, pendakian dengan melalui Jalur Selo akan disuguhi pemandangan menakjubkan berupa padang sabana yang luas yang dipenuhi dengan bunga Edelweis. Selain itu, kamu juga bisa melihat keindahan gunung Merapi yang merupakan masih menjadi obyek pendakian yang sangat populer di Jawa Tengah.


3. Pemandian Umbul Pengging

Tempat ini bisa dicapai dalam waktu sekitar 20 menit dari kota Surakarta. Umbul Pengging termasuk salah satu situs bersejarah, yang dulu merupakan tempat pemandian keluarga Keraton Kasunanan Surakarta. Tempat wisata lain yang serupa dengan tempat ini adalah Umbul Tlatar yang terkenal dengan taman air, letaknya tidak jauh dari tempat ini kok.




4. Bukit Gancik

Dengan tiket masuk sebesar lima ribu rupiah, kamu bisa menyaksikan keindahan panorama alam dari lereng gunung Merbabu. Bukit ini berada di ketinggian mencapai 1.850 Mdpl, sehingga suhu udara di sana sangatlah sejuk. Belum lagi dengan banyaknya pepohonan hijau di sekitar lokasi, tentu semakin menambah asri suasana.






5. Waduk Kedung Ombo



Fungsi utama waduk Kedung Ombo sebenarnya sebagai sumber irigasi bagi sawah pertanian di wilayah yang cenderung kering disekitar wilayah tersebut. Waduk ini merupakan salah satu waduk besar yang ada di Indonesia.
Saat ini, Waduk Kedung Ombo dijadikan sebagai objek wisata. Sebagai tempat wisata, waduk Kedung Ombo dilengkapi dengan bumi perkemahan, hutan wisata, area pemancingan, rumah makan apung, dan wisata air. Keren, kan!
Nah, ituah destinasi wisata di Boyolali yang bisa kamu jadikan alternatif penjelajahan nusantara. Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri, Guys! Di Indonesia pun alamnya cantik tiada tara

* Artikel ini telah dimuat di Takaitu.com pada tanggal 15 November 2018, dengan link artikel : http://takaitu.com/tidak-kalah-dari-jogja-inilah-5-destinasi-wisata-paling-menarik-di-boyolali-kamu-harus-tahu-guys/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Mengenai Saya

Foto saya
Saya adalah ibu rumah tangga penuh waktu dengan 4 orang putra putri. Menulis menjadi kegiatan positif mengisi waktu jeda dari mengurus keluarga. Content writer, freelancer dan menulis buku adalah pekerjaan sampingan, yang utama tetaplah ibu rumah tangga

Follow Us @soratemplates